Traveling Murah Di Candi Borobudur Dengan Google Street View by JatengKeren!

Traveling Murah Di Candi Borobudur Dengan Google Street View by JatengKeren!



mobil google street view

Gambar Mobil Google Street View


Salam JatengKeren!,kali ini admin akan membagikan artikel yang cukup unik,yang membahas tentang traveling yang di padukan dengan teknologi,dan memang sesuai judul yaitu " Traveling Murah Di Candi Borobudur Dengan Google Street View ",kenapa muarah,karena memang kita tidak perlu menggunakan baget kita untuk menuju candi borobudur yang terletak di magelang jawa tengah,kita hanya tinggal menyiapkan sebuah gadget saja,cukup sobat siapkan pc atau handpone yang terkoneksi internet.

Dalam sejarahnya google pertama meluncurkan productnya tentang peta adalah google maps,namun seiring dnegan perkembangan nya google ber transformasi menggunakan teknologi yang lebih canggih dan yang pasti google street view ini sangat - sangat membantu bagi orang oarang yang inigin menemukan suatu jalan atau suatu daerah ataupun hanya ingin melihat tempat yang belum pernah kita tuju,karena google street view ini menyediakan sebuah sajian citra yang sangat baik bahkan sangat detail.

Dan Candi borobudur sendiri menjadi destinasi wisata favorit turis lokal maupun mancanegara,karena memang candi borobudur memiliki keindahan yang sangat luar biasa dan bahkan dahulu pernah menjdai salah satu 7 keajaiban dunia (7 Wonderfull of World),namun statusnya telah di cabut tahun 2005 lalu,dan pemandangan alamnya sendiri membuat banyak orang sangta menyukai tempat wisata tersebut.

Fakta - fakta

- Data yang tersimpan oleh google di maps ini mencapai 21 juta giga bytes
- Untuk melindungi orang yang tertangkap gambarnya di sini google memiliki sistem otomatis yang langsung men "sensor" atau sering di bilang mengeblurkan wajah.
- Google street view menyediakan citra atau gambar di dalam suatu gedung,seperti objek wisata terkenal di dunia di Amerika,Prancis,Inggris dan masih banyak lagi
- Dan jika sobat melihat gambar mobil di atas,mobil itu di lengkapi dengan sebauh kamera di atasnya yang mempunyai 15 lensa,oleh karena itu hasil gambar yang di sajikan sangat jelas dan bisa menangkap gambar sampai 360 derajat.


Ya,kembali ke topik yang ingin admin bahas,berikut langkah-langkah traveling murah di candi borobudur.pertama kita masuk ke Google Maps dan link sudah admin sdiakan,kemudian akan muncultampilan seperti gambar berikut.


google maps jateng

Gambar Google Maps

Kemudian di tombol search tinggal kita ketikan " candi borobudur " dan sobat bisa saja kok mengganti destinasi wisata lain dengan tinggal memasukan keywords yang sobat inginkan,namun khusu di jawa tengah tak semua street view bisa terlihat.dan untuk selanjutnya akan muncul tampilan google maps,dan bisa juga sobat memilih mode earth yang berarti gambar yang di sajikan asli dari citra yang di ambil dari satelit google.dan berikut tampilanya


google maps borobudur

Gambar Google Maps II

Jika sudah masuk tampilan seperti ini sobat tinggal klik di bagian jalan yang sudah ada di bagian gambar tersebut,seperti yang admin lakukan yaitu meng klik jalan masuk dari candi borobudur sendiri,kemudian klik lagi street view di bagian tengah bawah halaman anda,dan pasti sobat sangat terkejut ternyata mampu menampilkan gambar dengan sangat detail dan berikut hasilnya.



Gambar Google Street View Candi Borobudur

Dan yang membuat sobat tercengang pasti karena suasana yang di tampilkan sangat nyata,memang teknologi google satu ini sangat luar biasa,sampai di dalam objek wisata pun masih bisa menyajikan gambar yang detail,dan jika sobat lihat gambar di atas kita bisa melihat betapa megahnya candi borobudur yang menjadi salah satu kebanggan indonesia,sebuah maha karya dari wangsa shyailendra yang harus kita jaga dengan baik,dan lewat artikel ini admin tidak bermaksud menipu lewat judul karena memang benar lewat layanan google street view ini kita bisa seolah-olah merasakan suasana asli dari tempat wisata tersebut dan tanpa harus mengunjunginya kita bisa merasakan setiap detail bangunanya,seperti contoh gambar di bawah ini.



Gambar Candi Borobudur Yang Sangat Detail


Seperti gambar di atas,kita bisa melihat sangat detail salah satu sudut bangunan candi borobudur ini,dan gambar di atas belum di zoom oleh admin namun sudah menghasilkan gambar yang sangat baik,seolah kita bisa ber singgungan langung dengan benda benda yang ada di situ,dan bisa di lihat bahwa relief yang ada pun di sajikan snagat detail,namun saat admin mencoba menuju puncak borobudur atau yang biasa di sebut "arupadatu" namun hasilnaya tidak bisa di akses,sepertinya memang kamera itu hanya sampai bagian tengah candi saja.

Kesimpulan 

Baiklah kali ini admin akan sedikit menyimpulkan dari artikel di atas,sebenarnya admin hanya berniat meberitahukan kepada sobat semua,dengan menggunakan teknologi kita bisa melihat sesuatu yang sangat menakjubkan namun kita tetap harus bijak dalam menggunakanya,dan melihat suatu objek wisata dengan menggunakan google street view memberikan pengalaman tersendiri,melihat salah satu keajaiban di jawa tengah ini.
Namun admin tetap menyarakan sobat mengujungi langusng ke borobudur di kota mengelang,dengan akses dari kota yogyakarta pun bisa sangat mudah menjangkau objek wisata tersebut,dan admin di tahun 2014 lalu pernah sampai 2 kali mengunjungi candi ini dengan biaya masuk 30 ribu,dan cara di atas sangat mudah di lakukan ya sobat,namun perlu admin tekankan fungsi utama dari street view sendiri adalah menunjukan jalan di seluruh dunia ini dengan gambar yang sesuai aslinya,dan jangan lupa kunjungi terus blog saya ya,karena banyak informasi tentang provinsi jawa tengah yang tentunya sangat menarik dan tidak anda temukan di tempat lain,Terimakasih telah berkunjung..


Admin : Agus Wibisono 
SHARE

Agus Wibisono

Saya Punya Misi Memperkenalkan Budaya,Wisata dan Kuliner Jawa Tengah

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar

resep donat empuk ala dunkin donut resep kue cubit coklat enak dan sederhana resep donat kentang empuk lembut dan enak resep es krim goreng coklat kriuk mudah dan sederhana resep es krim coklat lembut resep bolu karamel panggang sarang semut